Wisata Candi Arjuna Dieng, Peninggalan Kerejaan Mataram
Used before category names. Dieng Indonesia

Review Wisata Candi Arjuna Dieng Peninggalan Kerajaan Mataram

Kompleks Candi Arjuna adalah kawasan candi terluas yang ada di Dataran Tinggi Dieng. Kompleks candi-candi Dieng diperkirakan memiliki Luas kurang lebih mencapai 90 hektar, dan baru sebagian kecil dari candi-candi bersejarah tersebut yang sudah selesai direstorasi, salah satunya adalah Candi Arjuna Dieng.

Dengan luas mencapai satu hektar, Kompleks wisata Candi Arjuna Dieng memiliki lima bangunan candi utama yang digunakan untuk sembahyang, yaitu Candi Arjuna, Candi Srikandi, Candi Sembadra, Candi Semar dan Candi Puntadewa.

Wisata Candi Arjuna Dieng Peninggalan Kerejaan Mataram

Dari kelima candi utama yang ada, diperkirakan bahwa Candi Arjuna adalah yang pertama kali dibangun, dan Candi Sembadra adalah yang terakhir. Perkiraan tersebut dilihat dari ornamen dan gaya bangunan yang ada di setiap candi, sehingga kemungkinan candi-candi tersebut dibangun pada masa yang berbeda.

Misalnya, Candi Arjuna yang terlihat masih sangat kental dengan ornamen dan gaya dari India, sedangkan Candi Sembadra sudah terpengaruh sangat kuat oleh kebudayaan lokal, yang dimana dapat terlihat dari relung pada setiap candi. Relung bergaya India biasanya akan menjorok ke dalam, sementara kebudayaan lokal memiliki relung yang menjorok ke luar.

Daya Tarik Wisata Candi Arjuna Dieng

Komplek Candi Arjuna adalah wisata Dieng yang wajib kamu kunjungi, karena kawasan ini biasanya digunakan untuk event Dieng Culture Festival serta upacara pemotongan rambut gimbal milik anak asli Dieng yang diadakan satu tahun sekali.

Saat memasuki area Candi, kamu akan disambut pepohonan rindang yang berada di sisi kiri dan kanan pintu masuk, dengan tangga dan jalan yang cukup panjang, Suasana asri dan tenang bisa kamu rasakan di kawasan ini, lengkap dengan udara dingin khas Dataran Tinggi Dieng.

Jalan Pintu Masuk Komplek Candi Arjuna

Di dalam komplek Candi Arjuna Dieng, kamu bisa bersantai dengan menggelar tikar di rerumputan luas yang tersedia. Kamu juga bisa menikmati indahnya langit biru dengan hamparan perbukitan yang menakjubkan.

Candi Arjuna memiliki luas sekitar 36 meter persegi dengan tinggi kurang lebih 1 meter, sedangkan disampingnya ada Candi Semar yang dulu pernah dijadikan tempat menyimpan senjata pada saat masa perang kemerdekaan.

Musim Kemarau Di Komplek Candi Arjuna

Tak jauh dari sana, kamu juga bisa melihat Candi Srikandi yang berdiri megah. Fungsi candi ini digunakan oleh umat Hindu sebagai penyembahan tiga dewa, yaitu Dewa Wisnu, Syiwa dan Brahma.

Lalu ada Candi Puntadewa yang menjadi candi tertinggi di komplek ini dengan tinggi sekitar 2.5 meter, didampingi oleh Candi Sembadra yang memiliki bentuk ornamen dan gaya bangunan yang hampir serupa.

Komplek Wisata Candi Arjuna Dieng

Di sekitar kawasan Candi, kamu juga bisa menemukan beberapa warung yang menyediakan berbagai macam oleh-oleh khas Dieng, salah satunya adalah Carica. Kamu juga bisa menikmati makanan khas wonosobo yaitu mie ongklok yang sangat nikmat terlebih lagi dengan udara dingin Dieng.

Jangan lupa juga untuk mengunjungi Museum Kailasa, jika kamu ingin melihat berbagai arca candi, batu prasasti, hingga replika bangunan dan peralatan dapur warga Dieng yang disimpan di sana.

Harga Tiket Masuk Candi Arjuna

Harga Tiket: Rp 10,000

 

Jam Buka Candi Arjuna

Jam Buka: 07.00 – 17.00 WIB

 

Rute dan Alamat Candi Arjuna

Desa Dieng Kulon, Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah

Kamu bisa berangkat menuju wisata Candi Arjuna dari Alun-alun Wonosobo ke arah Dieng, tetapi kamu harus sedikit berhati-hati karena jalan menuju kawasan ini cukup sempit dan menanjak tajam.

Previous Article
Review Wisata Telaga Pengilon Dieng Yang Bisa Melihat Sifat Asli Seseorang

Leave a reply